Kader Dukung Jokowi-KH Ma'ruf, Demokrat bakal Siapkan Sanksi Berat

JawaPos.com - Partai Demokrat dikabarkan akan melakukan rapat dewan kehormatan untuk memberikan sikap terkait maraknya kader membelot. Alias mendukung Jokowi-Ma'ruf Amin.

Namun, partai berlambang mercy itu enggan menjelaskan secara gamblang apakah nantinya benar rapat tersebut akan dilaksanakan.

"Yang jelas itu memang tugas Wanhor (Dewan Kehormatan). Sebagai pembinaan terhadap kader partai Demokrat yang ada di legislatif, eksekutif maupun yudikatif. Itu memang tugas Wanho. Kalau ada panggilan saya pikir itu sudah menjadi tupoksi," kata Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Syarief Hasan di Gedung DPR RI, Jakarta, Selasa (4/9).

Dia menyebut partai besutan SBY itu pun belum mengetahui kapan rapat dewan kehormatan itu akan digelar. Namun yang pasti, panggilan terhadap kader yang dianggap membelot perlu dilakukan sesuai dengan tata tertib partai.

"Memang di partai Demokrat itu diwajibkan setiap kader harus loyal kepada partai apapun yang diputuskan pimpinan. Memang fatsunnya demikian," ungkapnya.

Menurut Syarief, tindakan membelot dukungan berlainan dari arah partai merupakan pelanggaran berat. Dia menyebutkan nantinya ada sanksi yang berat pula terhadap kader yang tak patuh.

"Kalau terlalu berat ya konsekuensinya berat. Yang penting seluruh kader harus komit dan harus loyal ke pimpinan, loyal kepada partai. Apapun keputusan partai harus diikuti," imbuhnya.

Di sisi lain, partai Demokrat memastikan partainya akan solid mendukung pencalonan Prabowo-Sandiaga di pilpres 2019 mendatang. Mereka pun menyebut punya alasan rasional mengapa akhirnya menjatuhkan pilihan pada pasangan tersebut.

Sebagai informasi, sejumlah kader partai Demokrat memang telah menyatakan dukungannya kepada Jokowi-Ma'ruf Amin. Bahkan mereka tak sungkan masuk dalam tim pemenangan pasangan petahana tersebut.

Mereka adalah mantan wakil gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar, Gubernur Papua Lukas Enembe, Ketua DPD Partai Demokrat Jawa Timur Soekarwo dan Gubernur NTB Zainul Majdi.

(aim/JPC)

Let's block ads! (Why?)

https://www.jawapos.com/read/2018/09/04/240543/kader-dukung-jokowi-kh-maruf-demokrat-bakal-siapkan-sanksi-berat

Related Posts :

0 Response to "Kader Dukung Jokowi-KH Ma'ruf, Demokrat bakal Siapkan Sanksi Berat"

Posting Komentar