Kubu Petahana Yakin Buni Yani Tak Bakal Gunakan Cara Pilgub DKI

JawaPos.com - Terdakwa kasus penyebaran video pidato penistaan agama Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), Buni Yani bakal menjadi Tim Pemenangan Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno untuk Pilpres 2019 mendatang.

Lantas bagaimana respons kubu Jokowi-KH Ma'ruf Amin?

Ketua DPP Partai Nasional Demokrat (Nasdem) ‎Achmad Effendy Choirie mengaku Buni Yani tidak menggunakan cara-cara di Pilgub DKI Jakarta untuk Pilpres 2019 mendatang.

Dia mengatakan, Buni Yani telah mendapatkan pelajaran terkait kasusnya, dengan mengedit video Ahok di Pulau Seribu 2016 silam.

"Saya kira akan menjadikan peristiwa kemarin sebagai pelajaran. Bagi Buni Yani dan yang lainnya kalau mau macam-macam ada konsekuensinya," ujar pria yang akrab disapa Gus Choi di DPP Partai Nasdem, Jakarta, Sabtu (11/9).

Gus Choi mengaku tidak mempermasalahkan kubu Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno menggandeng Buni Yani sebagai tim sukses. Itu adalah hak setiap orang.

"Jadi sebagai warga negara dia bebas mengajak kekuatannya. Pak Djoko sebagai ketua tim sukses sana boleh saja termasuk Buni Yani," katanya.

Sebelumnya, Ketua Tim Pemenangan Prabowo-Sandiaga Djoko Santoso mengatakan Buni Yani yang juga ‎terdakwa kasus penyebaran video ceramah penistaan agama Ahok, akan direkrut menjadi tim pemenangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.

Adapun, Buni Yani telah divonis hukuman penjara 1,5 tahun oleh Majelis Hakim Pengadilan Negeri Bandung, Selasa (14/11).

Dia dianggap terbukti melanggar Pasal 32 Ayat 1 dan Pasal 28 Ayat 2 UU ITE dengan melakukan ujaran kebencian dan mengedit isi video pidato Ahok. Kini Buni Yani meneruskan perkaranya ke Mahakamah Agung dan dia tak ditahan‎.

(gwn/JPC)

Let's block ads! (Why?)

https://www.jawapos.com/read/2018/09/11/242236/kubu-petahana-yakin-buni-yani-tak-bakal-gunakan-cara-pilgub-dki

0 Response to "Kubu Petahana Yakin Buni Yani Tak Bakal Gunakan Cara Pilgub DKI"

Posting Komentar