Jamu PSBS Biak, PSS Sleman Terus Jaga Asa ke 8 Besar

JawaPos.com - PSS Sleman dijadwalkan menjamu PSBS Biak di Stadion Maguwoharjo Sleman, pada Senin (10/9) sore. Berlaga di kandang sendiri, kemenangan menjadi harga mati bagi tim berjuluk Super Elang Jawa ini.

"Mau enggak mau sebagai tuan rumah, kami harus menang. Ra urusan, piye carane menang (tidak peduli bagaimanapun harus menang, red)," kata pelatih kepala PSS, Seto Nurdiyantara, di Stadion Maguwoharjo, Minggu (9/9).

PSBS di laga sebelumnya mampu menahan imbang PSIM dengan skor 1-1. Sementara pada putaran pertama Liga 2 musim ini, PSS kalah 0-1 saat melawan PSIM.

"Artinya kekuatan mereka setara dengan PSIM. Semua tim pada putaran kedua ini ingin lebih baik dari sebelumnya," katanya.

Tim tamu, menurut Seto, dinilai akan menerapkan permainan defensif pada pertandingan nanti. Sebab, kekuatan yang dibawa melawat ke kandang PSS cukup minim.

"Mereka akan defense, dengan ciri khas mereka. Saya harap anak-anak bisa lebih cepat aliran bolanya. Tidak terlalu lama bawa bola," ucapnya.

Kemenangan memang masih terus dibutuhkan pasuka Super Elang Jawa. Dengan tambahan tiga poin, peluang menuju babak 8 besar pun akan semakin terbuka.

Sementara pelatih kepala PSBS, Slamet Riadi mengatakan, dari 14 pemain yang dibawa ke Jogjakarta hanya 12 orang yang bisa dimainkan. Sebab, 2 di antaranya telah terkena akumulasi kartu ketika melawan PSIM di laga sebelumnya.

"Penjaga gawang kami terkena kartu merah kemarin, dan pemain gelandang serang Adrian Msen akumulasi kartu kuning," kata Slamet.

PSS, menurutnya merupakan tim bermental juara. Mereka musim lalu dapat menembus 8 besar Liga 2 dan saat ini pun di papan atas klasemen wilayah timur.

"PSS punya motivasi dengan suporter kandangnya yang fantastis. Mudah-mudahan anak-anak bisa memberi perlawanan besok," pungkas dia.

(dho/JPC)

Let's block ads! (Why?)

https://www.jawapos.com/read/2018/09/09/241741/jamu-psbs-biak-pss-sleman-terus-jaga-asa-ke-8-besar

Related Posts :

0 Response to "Jamu PSBS Biak, PSS Sleman Terus Jaga Asa ke 8 Besar"

Posting Komentar