JawaPos.com - Peluang Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan maju di Pilpres 2019 makin besar. Kabarnya, mantan Mendikbud ini akan disandingkan dengan Prabowo Subianto.
Merespons hal itu, Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), Saiq Aqil Siroj berharap supaya Anies Baswedan tetap menjadi Gubernur DKI Jakarta dan menyelesaikan jabatannya hingga selesai.
"Kalau menurut saya selesaikan dulu jadi gubernur, menurut saya selesaikan," ujar Said Aqil dalam halal bi halal Muslimat NU, Kalibata, Jakarta, Minggu (8/7).
Menurut Pria kelahiran Cirebon, Jawa Barat ini menjadi Gubernur DKI Jakarta juga berharga. Tidak kalah dengan Pilpres 2019 mendatang. Sehingga dia berharap betul Anies Baswedan bisa menyelesaikan jabatannnya menjadi orang nomor satu di Jakarta.
"Tidak kurang berharga dan mulia itu jadi gubernur," katanya.
Sebelumnya, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Ferry Juliantono mengatakan sebenarnya tidak masalah Anies meninggalkan Jakarta. Karena janji pada saat kampanye dahulu sudah ditunaikan.
Menurut Ferry, semua janji Anies Baswedan saat kampanye dulu sudah ditunaikan, misalnya penutupan Alexis, penutupan proyek reklamasi dan soal DP 0 rupah. Sehingga apabila maju ke Pilpres sudah tidak ada kendalanya lagi.
(gwn/JPC)
https://www.jawapos.com/read/2018/07/08/226136/anies-baswedan-cawapres-prabowo-begini-reaksi-ketua-umum-pbnu
0 Response to "Anies Baswedan Cawapres Prabowo, Begini Reaksi Ketua Umum PBNU"
Posting Komentar