JawaPos.com - Keangkeran Stadion Segiri kembali memakan korban. Pada Sabtu (7/7) malam WITA, Perseru Serui dibuat tak berdaya saat menantang sang tuan rumah, Borneo FC.
Meski sempat unggul melalui gol Sivio Escobar di menit 40, Perseru harus menerima kenyataan saat gawang mereka dibombardir pada paruh kedua laga. Borneo dapat membalas gol tim tamu di menit 69 lewat sundulan Mahamadou Alhadji.
Setelah itu tebukalah kran gol Pesut Etam. Di menit 73, Borneo membalikkan keadaan berkat aksi Julian Faubert. Tiga menit kemudian, eks pemain Real Madrid itu sukses memperbesar skor jadi 3-1.
Srdjan Lopicic tak mau ketinggalan. Pada menit 78, ia ikut mengoyak gawang Perseru kawalan Samuel Reimas.
Pesta kemenangan Borneo akhirnya ditutup Lerby Eliandy pada masa injury time babak kedua. Berawal dari umpan Wahyudi Hamisi, Lerby sukses menceploskan si kulit bundar dengan kepalanya.
Berkat hasil ini, Borneo naik ke posisi delapan klasemen. Mereka memiliki 19 poin, unggul dua angka dari Perseru yang duduk di urutan 14.
Susunan Pemain
Borneo FC: Muhammad Ridho; Diego Michiels, Azamat Baimatov (Firdaus Ramadhan 45'), Mahamadou Alhadji, Edy Gunawan; Julien Faubert, Wahyudi Hamisi; Abrizal Umanailo (Aulia Hidayat 86'), Srdjan Lopicic, Sultan Samma (Lerby Eliandry 65'); Marlon Da Silva.
Perseru Serui: Samuel Reimas; Kelvin Wopi, Yamashita Kunihiro, Donny Harold; Makarius Fredik Suruan, Ronaldo Mesidu, Arthur Bonai, Jaelani Arey (Habel Boas Isir 82'), Yohanis Nabar (Marten Raweyai 90'); Silvio Escobar, Djamel Boerstra (Lukas Mandowen 83').
(bep/JPC)
https://www.jawapos.com/read/2018/07/07/226047/borneo-fc-hajar-perseru-serui-sampai-babak-belur
0 Response to "Borneo FC Hajar Perseru Serui Sampai Babak Belur"
Posting Komentar