Polisi Kesulitan Tangkap Begal Tangerang dan Jambret Cempaka Putih

JawaPos.com - Polisi hingga kini belum bisa menangkap para pelaku perampasan sepeda motor yang menembak korbannya di Jalan Rasuna Said, Kelurahan Pakojan, Kecamatan Pinang, Tangerang, Rabu (4/7), dan jambret di Cempaka Putih, Jakarta Pusat. Namun, para pelaku sedang dalam pencarian petugas kepolisian.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Argo Yuwono mengatakan pihak kepolisian masih memburu para pelaku. "Masih bekerja dilapangan, teknisnya yang terpenting bahwa anggota masih bekerja keras utk mengungkap siapa pelakunya," ujar dia di Kompleks Polda Metro Jaya, Semanggi, Jakarta, Jumat (6/7).

Sejauh ini, pihak kepolisian katanya sudah memeriksa sejumlah saksi atas kejadian sekitar pukul 19.00 WIB itu. "Ada lima saksi yang kita periksa. Kita sedang mencari pelakunya semoga kita bisa ungkap," imbuhnya.

Polisi Kesulitan Tangkap Begal Tangerang dan Jambret Cempaka Putih

Bukan hanya di Tanggerang, polisi juga belum menemukan pelaku jambret yang menewaskan korbannya, Warsilah, di Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Minggu (1/7). Adapun Warsilah tewas karena terjatuh dari motor saat mempertahankan barang miliknya.

Padahal Kapolsek Cempaka Putih Kompol Rosiana pada Rabu lalu (4/7) mengatakan, pihaknya telah mengetahui identitas penjambret tersebut. "Ya sama juga. Kita lakukan penyelidikan," tukas Argo.

(dna/JPC)

Let's block ads! (Why?)

https://www.jawapos.com/read/2018/07/06/225718/polisi-kesulitan-tangkap-begal-tangerang-dan-jambret-cempaka-putih

Related Posts :

0 Response to "Polisi Kesulitan Tangkap Begal Tangerang dan Jambret Cempaka Putih"

Posting Komentar