Janji The Sniper Saat Persebaya Tandang ke Markas PSIS

JawaPos.comIrfan Jaya tampak sangat bersemangat menyambut pertandingan melawan PSIS Semarang di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, Minggu (22/7) sore. Winger  Persebaya Surabaya berjuluk The Sniper itu berjanji bakal mengoyak gawang Mahesa Jenar - julukan PSIS.

Bersama David da Silva, Irfan Jaya adalah pemain yang sedang on fire di Persebaya. Pemain Timnas Indonesia itu telah mencetak lima gol. Tiga di antaranya lahir dalam tiga pertandingan terakhir secara beruntun.

Irfan Jaya masih akan menjadi andalan Persebaya pada pertandingan melawan PSIS, Minggu (22/7) sore. Dipasang sebagai penyerang sayap, bapak satu anak ini akan berkolaborasi dengan David da Silva serta Oktafianus Fernando.

"Saya sangat semangat untuk laga melawan PSIS. Kami datang ke Magelang untuk membawa pulang poin," sebut pemain asal Bantaeng, Sulawesi Selatan (Sulsel) tersebut, Sabtu (21/7) siang.

Sementara itu, Irfan Jaya sangat mensyukuri dengan performa apiknya bersama Persebaya akhir-akhir ini. Irfan berharap tampil konsisten hingga akhir musim.

"Saya juga harus selalu bersyukur. Sebab kalau saya bersyukur, akan ditambah lagi nikmatnya," tutupnya.

(saf/JPC)

Let's block ads! (Why?)

https://www.jawapos.com/read/2018/07/21/229633/janji-the-sniper-saat-persebaya-tandang-ke-markas-psis

Related Posts :

0 Response to "Janji The Sniper Saat Persebaya Tandang ke Markas PSIS"

Posting Komentar