
JawaPos.com - Di Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-72 Tahun, Kepolisian Daerah (Polda) Sumsel terus berupaya untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Selain itu, meningkatkan kinerja dalam memberantas kriminalitas di Bumi Sriwijaya.
Karena itu, dalam HUT Bhayangkara, Polda Sumsel berkomitmen menindak tegas pelaku kriminalitas yang berkeliaran.
Kapolda Sumsel, Irjen Pol Zulkarnain Adinegara mengatakan tugas pokok polisi salah satunya memberikan perlindungan kepada masyarakat. Karena itu, di HUT Bhayangkara ini pihaknya akan meningkatkan kinerja selaku pengayom pelindung dan juga akan meningkatkan pelayanan publik ke masyarakat.
Dirinya juga mengaku tidak akan segan-segan untuk menindak tegas pelaku kriminal yang meresahkan termasuk menembak mati para tersangka yang melakukan perlawanan kepada polisi.
"Ini komitmen kami untuk menjaga keamanan di Sumsel. Kami akan sikat betul," katanya saat mengunjungi makam pahlawan dalam rangka HUT Bhayangkara, Rabu (4/7).
Hal ini dibuktikannya dari beberapa tersangka yang ditembak mati karena melakukan tindak kriminal yang cukup sentral seperti perampokan taksi online dan lain sebagainya. "Jadi siapa pun pelakunya dan mau belari kemana pun. Bahkan, ke liang kubur pun akan kami kejar," ujarnya.
Terkait kunjungan ke makam pahlawan, lanjut Kapolda, ini merupakan rasa ungkapan terima kasih, penghargaan serta penghormatan dari generasi saat ini untuk mengenang jasa para pahlawan baik dari Polri maupun TNI serta masyarakat sipil yang telah berjuang untuk kemerdekaan Indonesia.
Menurutnya, untuk memperjuangkan membutuhkan suatu pengorbanan sehingga semua generasi muda saat ini bisa menikmatinya.
Ia berharap kedepan dengan doa yang diberikan maka para pahlawan khususnya di Kota Palembang mendapatkan tempat yang baik di sisi Allah SWT.
"Kami selaku pengayom, penegak hukum akan menjaga apa yang sudah diperjuangkan oleh para pahlawan," tutupnya.
(lim/JPC)
https://www.jawapos.com/read/2018/07/04/225120/hut-bhayangkara-kapolda-pelaku-kriminal-akan-kami-sikat-betul
0 Response to "HUT Bhayangkara, Kapolda: Pelaku Kriminal Akan Kami Sikat Betul!"
Posting Komentar