Rafael Nadal Susul Federer ke Babak Kedua

JawaPos.com - Tiket babak kedua Wimbledon 2018 diraih Rafael Nadal. Dirinya terus melaju usai mengalahkan David Sela pada Selasa (3/7) malam WIB.

Dalam waktu 1 jam 50 menit, Federer menang 6-3, 6-3, dan 6-2. Petenis kebangsaan Spanyol itu jadi salah satu unggulan yang berhasil lolos dari rintangan pertama.

"Setelah beberapa kali bermain di lapangan rumput, penting untuk langsung mengejar kemenangan mutlak. Di sini tidak mudah. Tapi saya akan berusaha menang tiga set langsung daripada harus menglur sampai lima set. Tidak peduli bagaimana caranya, kemenangan pasti akan meningkatkan kepercayaan diri Anda," ucap Nadal yang dikutip dari Reuters.

Wimbledon 2018, Roger Federer
Roger Federer lolos ke babak kedua Wimbledon 2018 (Reuters)

Sehari sebelumnya, tiket babak kedua sudah lebih dulu diraih oleh Roger Federer. Petenis ranking satu dunia itu menang mudah atas Dusan Lajovic. Dalam tiga set langsung, Federer menorehkan skor 6-1, 6-3, dan 6-4.

Selain dua nama di atas, sejumlah petenis putra unggulan seperti Marin Cilic, Alexander Zverev, Kevin Anderson, dan Juan Martin del Potro masih bisa menjaga peluangnya. Sementara nasib sial dialami Dominic Thiem, Borna Coric, Grigor Dimitrov, dan Pablo Carreno Busta yang langsung keok di babak pertama.

(bep/JPC)

Let's block ads! (Why?)

https://www.jawapos.com/read/2018/07/04/224961/rafael-nadal-susul-federer-ke-babak-kedua

Related Posts :

0 Response to "Rafael Nadal Susul Federer ke Babak Kedua"

Posting Komentar