2 Harimau Sumatera di Agam Tak Muncul Lagi, Operasi Dihentikan

Petugas Balai Konservasi Sumbar Daya Alam (BKSDA) Sumbar di lapangan juga tidak menemukan jejak harimau maupun tertangkap dengan camera trap yang dipasang disepanjang kawasan hutan Nagari yang tak jauh dari pemukiman warga setempat.

"Tidak terpantau lagi dan juga tidak ada laporan masyarakat. Kemungkinan, harimau itu sudah berkeliaran ke tempat lain. Mudah-mudahan tidak kembali masuk dekat pemukiman warga," kata Kepala BKSDA Sumbar, Erly Sukrismanto saat dhubungi JawaPos.com, Jumat (27/4).

Rencananya, lanjut Erly, petugas akan mengangkut dua kerangkeng besi tersebut dari lokasi Sabtu atau hari Minggu (29/4) depan. "Kita tetap memantau. Tapi, sementara operasi di kawasan Palupuah akan dihentikan dan membawa perangkap yang masih terpasang," katanya.

Sementara itu, Erly juga menyebutkan, kondisi anak harimau bernama "Sopi Rantang yang masuk perangkap Sabtu sore, (14/4) lalu, sudah kian membaik. Rencananya, anak harimau betina yang telah dievakuasi ke Pusat Rehabilitasi Harimau Sumatera Dharmasraya (PR-HSD) itu, segera dilepasliarkan.

"Ya, kondisi Sopi Rantang (anak harimau Sumatera) sudah sangat baik. Sekarang kami masih mencari lokasi yang tepat untuk melepasliarkannya," kata Erly.

Sebelumnya, sepekan sejak seekor anak harimau sumatera dievakuasi, warga Kecamatan Palupuah, Kabupaten Agam, kembali melaporkan kemunculan harimau sumatera di kawasan hutan tersebut pada Sabtu (22/4). Bahkan, harimau dikabarkan telah memangsa ternak peliharaan warga.

Setelah ditelusiri pihak BKSDA Sumbar, harimau tersebut hanya menampakkan diri. Namun, tidak sampai melukai hewan ternak, seperti yang sempat dikabarkan warga sebelumnya.

Tim BKSDA menduga, dua ekor harimau yang menampakkan diri itu, memiliki hubungan dengan "Sopi Rantang" (anak harimau berhasil masuk perangkap dan telah dievakuasi). Sebab, dua ekor harimau itu, seekor terlihat dewasa dan satunya lagi masih berumur sekitar 1 tahun.

(rcc/JPC)

Let's block ads! (Why?)

https://www.jawapos.com/read/2018/04/27/208046/2-harimau-sumatera-di-agam-tak-muncul-lagi-operasi-dihentikan

Related Posts :

0 Response to "2 Harimau Sumatera di Agam Tak Muncul Lagi, Operasi Dihentikan"

Posting Komentar