
"Kami meluncurkan maskot dan jingle Pemilu 2019. Maskotnya adalah Sang Sura, sementara jingle bertema Pemilu Berdaulat Negara Kuat," ujar Komisioner KPU Wahyu Susilo di Lapangan Silang Monas, Jakarta, Sabtu (21/4) malam.
Wahyu menambahkan, peluncuran maskot dan jingle Pemilu 2019 ini sekaligus memberikan sosialisasi kepada masyarakat, bahwa satu tahun lagi akan digelar hajatan terbesar se-Indonesia ini. Acara ini dikatakan Wahyu juga digelar KPUD di seluruh Indonesia.
Ilustrasi: Logo kantor KPU (Dok.JawaPos.com)
"Jadi melalui pagelaran seni dan budaya, kami mencoba merangkai keberagaman seni dan budaya di seluruh Indoneia sebagai sarana sosialisasi Pemilu 2019," katanya.
Diketahui, pemilihan maskot dan jingle ini dilakukan KPU lewat kompetisi. Setidaknya ada 228 peserta yang mengikuti jinggle, dan 250 peserta pendesign maskot. Dari masing-masing jingle dan maskot ini hanya dipilih satu.
Adapun acara tersebut dimeriahkan oleh sejumlah artis ibu kota seperti Kikan, Wali, Parto Patrio, Andhika Pratama, Aziz Gagap, Deni Cagur, dan Nunung.
Sementara deskripsi maskot resmi Pemilu 2019 'Sang Sura'. Itu adalah Maskot berupa surat suara bersama paku pencoblos untuk mendukung tema Pemilu 2019 yang bertemakan Pemilih Berdaulat Negara Kuat, maka maskot dibuat tegas sekaligus ramah.
Turut hadir pula sejumlah pejabat dari unsur Pemerintah, DPR, Bawaslu, Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP), perwakilan Kemenkopolhum, Kemendagri, Polri, LSM, Ormas, maupun stakeholder KPU.
(gwn/JPC)
0 Response to "Ini Maskot dan Jingle Pemilu 2019"
Posting Komentar