Penasaran Dengan Sosok All New Vario? Simak Spesifikasinya

Honda R&D Southeast Asia Co., Ltd. Rroji Imai mengatakan,  varian All New Honda Vario, memiliki keunggulan dari sisi desain, teknologi, dan warna. Motor ini terlihat lebih sporty dan gagah.

Speedometer baru dipasang di sepeda motor ini. Dilengkapi dengan digital panel meter, digital fuel meter, average fuel consumption meter, travel distance (OD, Trip A/B), battery voltmeter, oil change indicator, digital clock, dan battery indicator. Rangkaian indikator digital tersebut memungkinkan semua masalah yang dialami kendaraan ini bisa diketahui.

Fitur smart key di All New Vario (Sachril Agustin / JawaPos.com)

Kedua varian skuter ini tetap mempertahankan desain bodinya yang tegap dan lurus. Keduanya memiliki knalpot yang dipasang 50 mm lebih rendah daripada versi sebelumnya. Desan seperti itu membuat motor matik ini lebih stabil dan mudah dikendalikan.  "Pada varian All New Honda Vario 150, memakai smart key system. Ditambah juga, ada fitur alarm dan sinyal yang bisa memberitau posisi skuter ini saat di parkir," tuturnya.

All New Honda Vario 150 menggembol mesin berkapasitas 150cc. Hanya butuh waktu11,6 detik, All New Honda Vario 150 melesat sejauh 200 meter (m). Matik anyar ini memiki kemampuan top speed 105 km per jam. Fitur Idling Stop System (ISS), menjadikan skuter ini mampu menghasilkan konsumsi BBM teririt di kelasnya. Sebesar 46,9 km per liter (metode ECE R40 Euro 3) dengan emisi gas buang lebih baik dari standar emisi EURO 3.

Kendaraan ini memiliki ukuran ban depan 90/80, sedangkan ban belakang berukuran 100/80. Velg tampil dengan desain sporty. Sistem pengereman lebih nyaman dan 'pakem' karena disematkan Wavy Disc Brake berukuran 190mm. Tak ketinggalan teknologi Combi Brake System (CBS) untuk membantu menyeimbangkan pengereman roda belakang dan depan secara lebih optimal.

Honda Smart Technology tetap dipertahankan. Teknologi eSP pada mesin 150cc mendukung efisiensi pembakaran dan meminimalkan gesekan. Sehingga mengurangi hilangnya tenaga. Hasilnya, performa kendaraan yang optimal. ACG Starter yang terintergrasi dengan teknologi eSP berfungsi menghidupkan mesin dengan suara lebih halus. Teknologi ini menjadi dasar aplikasi fitur canggih Idling Stop System (ISS). Perangkat ini akan mematikan mesin secara otomatis saat kendaraan berhenti lebih dari 3 detik. Hanya perlu menarik tuas gas untuk dapat menghidupkan mesin kembali.

All New Honda Vario 150 juga dilengkapi dengan fitur keselamatan canggih. Standar otomatis (Side Stand Switch). Dengan alat ini, mesin tidak dapat dinyalakan saat posisi standar dalam kondisi turun. Brake Lock System mencegah motor meloncat saat dinyalakan. Tetap dalam keadaan diam saat pengendara berhenti di jalanan menanjak. Kendaraan ini memiliki kapasitas 18 liter.

Sementara pada All New Honda Vario 125, hadir dengan akselerasi mesin kapasitas 125cc. Hanya butuh waktu 12,5 detik untuk jarak 200m. Dapat mencapai top speed 98 km per jam. Varian Vario ini juga dilengkapi dengan fitur Idling Stop System (ISS). Berbekal perangkat tersebut, Konsumsi bahan bakar All New Honda Vario 125 teririt di kelasnya yaitu 51,7 km per liter dengan metode ECE R40.  "All New Honda Vario 150 hadir dengan harga Rp 22,5 juta (On The Road Jakarta). Sementara All New Honda Vario 125, seharga Rp 19,9 juta untuk tipe CBS ISS dan Rp 19,1 juta untuk varian CBS," tutupnya.

(sab/JPC)

Let's block ads! (Why?)

https://www.jawapos.com/read/2018/04/16/204917/penasaran-dengan-sosok-all-new-vario-simak-spesifikasinya

Related Posts :

0 Response to "Penasaran Dengan Sosok All New Vario? Simak Spesifikasinya"

Posting Komentar