
Seperti pada postingan akun IG @bayukristiana baru-baru ini, Bayu memposting aksi sulapnya bersama sejumlah anak-anak. Anak-anak itu pun larut dalam alur yang dibawa polisi ganteng ini.
“Saya biasa menampilkan jenis sulap berupa close up sama illusionist,” kata Bayu kepada Pojokbogor (Jawa Pos Group), Sabtu (14/4).
Bayu menuturkan, pada postingan video Instagram terbarunya termasuk jenis sulap close up. Ia pun mengaku bukan hanya itu saja yang dikuasainya. Ia mampu menghipnotis seorang wanita yang sedang menangis, seperti postingan video Instagram miliknya beberapa waktu lalu.
“Itu hipnotis, Mbak. Kalau Mba ada waktu, bisa saya hypnotis,” ujar anggota Satlantas Polres Bogor tersebut.
Ia pun menceritakan pengalamannya saat menghipnotis sekitar 20 orang dalam suatu agenda kepolisian. Pada saat itu, para peserta dalam kondisi tidak sadar.
“Mereka melakukan itu (joget, red) tanpa rasa malu,” ucapnya. Menurut dia, close up atau ilusionist mentalis itu hanya aliran saja dalam dunia persulapan. Kemudian, mengenai trik yang biasa ia bawakan adalah sulap dan hipnotis.
Saat ditanya bagaimana trik memainkan keahliannya ini dalam setiap agenda kepolisian? Dia mengaku harus melihat dulu siapa yang akan dihadapi. Antara anak-anak dan orang dewasa berbeda jenis sulap yang dibawanya.
"Jadi jangan kasih permainan berat buat anak-anak, mereka gak ngerti. Nah, sebaliknya kalau orang dewasa saya kasih permainan anak-anak, nanti saya diketawain,” katanya tertawa.
Bayu tertarik sulap karena bisa membuat orang terkesan pada pandangan pertama. Dia cerita, pada 2010 mulai menekuni sulap. Saat itu, dia sudah menjadi polisi sejak 2006. “Sebelum saya jadi polisi, saya kerja di dunia entertainment,” tambahnya.
Bayu pun lantas memberikan motivasi kepada siapapun dengan profesi apapun, bahwa dengan sulap bisa membuat sesuatu yang tidak mungkin menjadi mungkin. “Dengan sulap kita bisa membuat sesuatu yang tidak mungkin menjadi mungkin,” pungkasnya.
(yuz/jpg/JPC)
0 Response to "Polisi Ganteng Viral Jago Sulap dan Hipnotis, Nih Videonya"
Posting Komentar