JawaPos.com - Volume kendaraan yang melintas di Tol Cikampek Palimanan (Cipali) H+1 Lebaran, Sabtu (16/6), masih stabil. Belum terlihat peningkatan jumlah kendaraan melakukan perjalanan arus balik dari Jawa Tengah ke arah Jakarta.
Sementara di arah sebaliknya peningkatan volume kendaraan masih terlihat. Hal itu dikarenakan, banyak kendaraan menuju Jawa Tengah melintasi Gardu Tol Palimanan.
Wadirlantas Polda Jabar, AKBP Risto Samodra menyebutkan, volume kendaraan yang melintas di GT Palimanan Tol Cipali dari Pukul 00.00 hingga 09.00 WIB mencapai 24.439 kendaraan.

Dijelaskannya, kondisi arus lalu lintas masih dipadati pemudik menuju arah Jawa Tengah. Sedikitnya ada 20.660 kendaraan yang melintas. Sementara, arus balik menuju arah Jakarta masih belum ada lonjakan, hanya 3.779 kendaraan yang melalui tol tersebut. Untuk mengatasi kemacetan, gerbong Gardu Tol yang dibuka selama arus lalu lintas di H+1 Lebaran sebanyak 17 gardu tol keluar dan 7 gardu masuk.
"Arus kendaraan lalu lintas yang melintasi gardu Tol Cipali masih dipadati kendaraan pemudik menuju ke arah Jawa. Sementara arus balik di H+1 ini belum ada lonjakan. Situasi lalu lintas sendiri, masih lancar tidak ada kemacetan," ungkapnya saat dikonfirmasi, Sabtu (16/6).
Kasatlantas Polres Cirebon, AKP Ahmat Troy Aprio mengatakan, di jalur arteri Pantura Cirebon, lalu lintas masih dipadati pemudik dari arah Jakarta menuju Jawa Tengah. Secara umum, untuk ruas jalan arteri Pantura wilayah hukum Cirebon, masih normal dan lancar tanpa lonjakan kendaraan yang signifikan.
Situasi arus lalu lintas di jalur arteri Pantura Cirebon masih dipadati oleh kendaraan roda dua menuju arah Jawa Tengah. Tercatat, dari pukul 06.00 hingga 09.00 WIB, kendaraan yang melintas menuju arah Jateng sebanyak 2.164 kendaraan roda dua dan 805 kendaraan roda empat.
Di arah sebaliknya, dari Jateng ke Jakarta Jalur arteri Pantura Cirebon dilewati 1.679 kendaraan roda dua, dan 703 roda empat. Jumlah seluruh kendaraan yang melintas di Pantura Cirebon per pukul 00.00 WIB hingga 09.00 WIB, menuju arah Jawa yaitu 4.934 kendaraan, menuju Jakarta dilalui 3.603 kendaraan.
"Situasi jalur Pantura masih lengang, setelah Lebaran kemarin. Akan tetapi, pemudik menuju Jawa Tengah masih terlihat masih banyak, meskipun sudah turun," ujarnya.
(wiw/JPC)
https://www.jawapos.com/read/2018/06/16/220657/h1-lebaran-tol-cipali-masih-didominasi-pemudik-ke-arah-jawa
0 Response to "H+1 Lebaran, Tol Cipali Masih Didominasi Pemudik ke Arah Jawa"
Posting Komentar