Hadapi Belgia, Nagatomo Siap Tempur Habis-habisan

JawaPos.com - Pemain Jepang Yuto Nagatomo mengaku akan bermain habis-habisan saat Jepang meladeni Belgia di babak 16 besar nanti. Nagatomo sadar bahwa pertarungan melawan Belgia bakal sangat berat.

"Belgia adalah tim yang hebat. Melawan mereka pasti tidak bakal mudah. Tapi dengan modal semangat lolos ke babak 16 besar, kami akan bermain dengan percaya diri. Kami nothing to lose," ujar Nagatomo seperti dilansir fifa.com.

Nagatomo menilai, lolosnya Jepang ke babak 16 besar Piala Dunia 2018 adalah pencapaian yang baik.

"Tiga tim yang berada satu grup dengan kami kemarin semuanya memiliki kemampuan di atas kami. Bisa lolos ke babak 16 besar jelas sebuah kebanggaan sendiri buat kami," ujar mantan pemain Inter Milan tersebut.

Dari tiga pertandingan di fase grup, Nagatomo menuturkan bahwa ia dan kawan-kawannya sudah mulai mengetahui kelebihan dan kekurangan mereka. Hal ini akan mereka gunakan untuk meredam gempuran Romelu Lukaku dan kawan-kawannya di babak 16 besar.

"Tahun ini, saya melihat semua pemain bisa melakukan hal paling mendasar: berlari di sepanjang pertandingan hingga pertandingan selesai. Kami bermain kolektif sebagai satu kesatuan tim, dan saya rasa itulah yang membuat kami berada di sini sekarang," kata Nagatomo.

(kar/JPC)

Let's block ads! (Why?)

https://www.jawapos.com/read/2018/06/29/223937/hadapi-belgia-nagatomo-siap-tempur-habis-habisan

0 Response to "Hadapi Belgia, Nagatomo Siap Tempur Habis-habisan"

Posting Komentar