Mau Sampai Gudang, Truk Pengirim Surat Suara Pecah Ban

JawaPos.com - Insiden pecah ban mewarnai pengiriman logistik surat suara ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Medan, Senin (4/6). Truk ekspedisi itu pecah ban tidak jauh dari gudang penyimpanan di terminal kargo eks Bandara Polonia, Kota Medan. Truk pecah ban bagian belakang. Kejadiannya sekitar jarak 200 meter dari gudang. Pendistribusian ke gudang pun terlambat beberapa jam.

Ketua KPU Kota Medan Herdensi Adnin sempat geleng-geleng kepala melihat kejadian itu. Sang sopir pun tampak langsung sibuk memasang dongkrak. Ada dua ban di bagian kanan yang pecah. Truk langsung ambles dan tidak bisa berjalan.

Pihak ekspedisi yang ditelepon tim pengamanan tidak menjawab. Melihat kondisi ban yang dipakai agaknya miris. Truk menggunakan ban serep yang sudah tipis. Sebelumnya, truk juga mengalami ban bocor.

Herdensi mengungkapkan, surat suara yang didistribusikan ke Kota Medan sebanyak 1.559.789 lembar. Jumlah itu sudah ditambahkan 2,5 persen dari total Daftar Pemilih Tetap (DPT) Kota Medan sebanyak 1.520.301 jiwa. "Dibawa dari Cikarang, Jawa Barat. Nanti di gudang ini akan dilakukan lipat dan sortir," kata Herdensi.

Pelipatan dan sortir surat suara akan dilakukan pada Rabu (6/6) lusa. Ada 140 orang yang akan mengerjakan pelipatan dan sortir selama empat hari. Hingga kini, KPU masih menunggu beberapa logistik lainnya. Seperti tinta, formulir, segel, hologram dan kotak suara. "Kami pakai kotak suara baru. Hanya bilik suara pakai yang lama," imbuh Komisioner KPU Divisi Logistik Yenni Chairiyah Rambe.

Sementara berdasarkan pantauan di gudang, beberapa kamera pengawas telah disediakan. Gudang juga dijaga personel kepolisian.

(pra/JPC)

Let's block ads! (Why?)

https://www.jawapos.com/read/2018/06/04/217706/mau-sampai-gudang-truk-pengirim-surat-suara-pecah-ban

0 Response to "Mau Sampai Gudang, Truk Pengirim Surat Suara Pecah Ban"

Posting Komentar