JawaPos.com - Ketua Dewan Kehormatan Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais menyatakan kesediaannya maju sebagai calon presiden (capres). Berbagai dukungan dan kritik pun mengalir kepada pria berusia 74 tahun itu.
Menanggapi hal tersebut, Wakil Sekretaris Jenderal Nasdem Wily Aditya mengaku tak masalah dengan pencalonan Amien. Baginya, setiap orang berhak mencalonkan diri sebagai pemimpin negara sebagaimana amanat konstitusi.
"Nasdem itu taat konstitusi. Jadi, tidak akan menghalangi orang menggunakan hak politiknya untuk memilih dan dipilih, termasuk Amien Rais," kata Willy kepada Wartawan, Senin (11/6).
Menurut Willy, saat ini Amien Rais harus memikirkan syarat ambang batas pencalonan presiden (presidential threshold). Diketahui, pendiri PAN itu harus mengumpulkan minimal gabungan suara partai sebesar 20 persen dari perolehan kursi di parlemen.
"Pak Amien ini secara usia sepuh, tapi nafsu politik muda terus. Ya melihat pernyataan beliau mirip-mirip Donald Trump lah, yang provokatif dan cendrung menghujat sana dan sini," ucap Willy.
Namun, lanjut Willy, jika Amien akhirnya benar-benar menjadi capres, hal itu menunjukkan PAN gagal dalam melakukan kaderisasi. "Pak Amin yang sebelumnya sudah memajukan Hatta Rajasa, kenapa tidak menunjukkan Zulkifli atau anak beliau juga bisa," tuturnya.
(aim/JPC)
https://www.jawapos.com/read/2018/06/11/219619/nasdem-pak-amien-secara-usia-sepuh-tapi-nafsu-politik-muda-terus
0 Response to "Nasdem: Pak Amien Secara Usia Sepuh, tapi Nafsu Politik Muda Terus"
Posting Komentar