Suami Mencuri, Istri Ditangkap dan Dipaksa Melahirkan di Kantor Polisi

JawaPos.com - Seorang perempuan di Tanzania dipaksa melahirkan di kantor polisi. Seperti dilansirAFP, Amina Raphael Mbunda, 26 tahun, ditangkap oleh polisi Tanzania karena kesalahan yang diduga dilakukan oleh suaminya yang telah melakukan pencurian tempat tidur.

Meski dalam kondisi hamil, polisi memaksa Mbunda untuk mengikuti mereka dan menolak membawanya ke rumah sakit. Mbunda melahirkan di halaman depan kantor polisi di tengah malam, tanpa bantuan tenaga medis.

Kelompok hak asasi manusia di Tanzania mengkritik apa yang sudah dilakukan oleh polisi tersebut. Mereka marah atas dugaan perlakuan yang tidak pantas pada perempuan hamil seperti Mbunda.

Kepala Pusat Hukum dan Hak Asasi Tanzania, Helen Kijo Bisimba mengatakan melalui Twitter, dia merasa malu dengan kepolisian Tanzania. “Bagaimana seseorang bisa ditangkap karena pelanggaran hukum yang dilakukan oleh orang lain? Dan mengapa mereka tidak menyadari bahwa dia akan melahirkan? Apa yang akan terjadi jika dia meninggal di kantor polisi itu?"

Menurut mereka, insiden ini menambah daftar orang-orang yang mengalami kekejaman dan penghinaan yang ditimbulkan oleh polisi di Tanzania.

(ina/JPC)

Let's block ads! (Why?)

https://www.jawapos.com/read/2018/06/11/219513/suami-mencuri-istri-ditangkap-dan-dipaksa-melahirkan-di-kantor-polisi

0 Response to "Suami Mencuri, Istri Ditangkap dan Dipaksa Melahirkan di Kantor Polisi"

Posting Komentar