Suami: Saya Ikhlas, Padahal Lebaran Rencananya Pulang ke Madura

JawaPos.com - Novi Surya Pratiwi, 25, menjadi korban tewas kebakaran sebuah kos di Kebalen Kulon 2 Nomor 9, Pabean Cantikan, Kota Surabaya, Selasa (29/05). Di mata suaminya, Khoirul Anam, 29, korban adalah sosok perempuan sabar dan tangguh.

Menurut Khoirul, Novi perempuan yang sangat pengertian dan pekerja keras. Bahkan, untuk membantu perekonomian keluarga, Novi rela bekerja sebagai pelayan di salah satu Pujasera di kawasan Jalan Jakarta.

Kata Khoirul, hari saat kejadian Novi memilih libur bekerja dengan alasan ingin menikmati suasana santai bersama sang buah hati, Andita Putri Khoirun Nisa, 2, yang juga menjadi korban dalam kebakaran tersebut.

"Isteri saya pengertian sekali. Saya tidak menyangka, hari ini isteri saya libur kerja gantian sama temannya. Semalam baru bilang ke saya kalau mau libur sehari dulu," kata Khoirul, kepada JawaPos.com, di RS. Dokter Soetomo, Surabaya, Selasa, (29/05) malam.

Khoirul mengaku sangat kehilangan atas meninggalnya sang isteri dan puteri sematawayangnya itu. Padahal, pada lebaran nanti, ia telah berencana mengajak Novi dan anaknya mudik ke kampung halamannya, di Pamekasan, Madura.

Kendati demikian, Khoirul mengaku ikhlas atas kepergian sang isteri yang telah mendampinginya selama 2 tahun ini. Namun, hingga saat ini masih tidak bisa lepas dari bayang-bayang sang anak yang masih kecil dan wajah isterinya.

"Saya ikhlas, padahal besok lebaran rencananya mau ke Madura semua, saya isteri saya dan anak saya," sesalnya.

(mkd/JPC)

Let's block ads! (Why?)

https://www.jawapos.com/read/2018/05/30/216379/suami-saya-ikhlas-padahal-lebaran-rencananya-pulang-ke-madura

0 Response to "Suami: Saya Ikhlas, Padahal Lebaran Rencananya Pulang ke Madura"

Posting Komentar