Penyediaan Premium Tak Menganggu Pengembangan BBM EURO IV dan EURO V

JawaPos.com - PT Pertamina (Persero) terus mendorong pengembangan bahan bakar minyak (BBM) berstandar EURO IV dan EURO V. Namun, upaya menyediakan BBM premium apakah dinilai mengganggu strategi perseroan?

Menanggapi hal itu, Pelaksana Tugas (Plt) Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati menilai hal itu tidak mengganggu. Pihaknya tetap menyediakan produk BBM lain yang dipasarkan Pertamina.

"Produk lain kan masih diperlukan, kemarin Pertamax juga peningkatannya tinggi. Jadi tetap demand ada," ujarnya saat ditemui di Kementerian ESDM, Jakarta, Jumat (22/6).

Menurutnya, pengembangan BBM EURO IV dan V dilakukan lantaran kedepannnya seluruh kendaraan harus menggunakan bahan bakar jenis tersebut. "Karena kan kalau mobil-mobil baru, sekarang kan EURO IV kan minimal," tambahnya.

Sehingga, kebijakan penyediaan premium tidak akan mengganggu strategi perusahaan plat merah tersebut untuk mengembangkan EURO IV dan V. Terlebih lagi, saat ini kilang Pertamina yang memproduksi bahan bakar tersebut masih sedikit.

"Jadi nggak ada perubahan signifikan kebijakan premium. Itu kan tambahan ya, sedangkan kalau kita lihat kilang kita yang memproduksi EURO IV, EURO V masih sedikit.," tandasnya.

(hap/JPC)

Let's block ads! (Why?)

https://www.jawapos.com/read/2018/06/22/221940/penyediaan-premium-tak-menganggu-pengembangan-bbm-euro-iv-dan-euro-v

Related Posts :

0 Response to "Penyediaan Premium Tak Menganggu Pengembangan BBM EURO IV dan EURO V"

Posting Komentar