JawaPos.com - Arema FC segera mendatangkan pemain asing anyar untuk putaran kedua. Pelatih Milan Petrovic mengaku sudah mengantongi nama-nama kandidat calon penggawa baru Singo Edan - julukan Arema FC.
Singo Edan memang masih menyisakan satu slot pemain asing. Itu setelah mereka mencoret nama Balsa Bozovic meski putaran pertama Liga 1 2018 belum berakhir.
Petrovic sendiri sudah banyak berbincang dengan manajemen klub. Mereka membicarakan soal calon-calon pemain asing anyar yang bisa direkrut dan membangkitkan permainan Arema FC.
"Pembicaraan baru saja dimulai, kami harus bicara bertahap tentang kemungkinan pemain asing baru yang datang, karena semua pemain masih punya kontrak," ungkap Petrovic dikutip dari Wearemania.
Pelatih asal Serbia itu menegaskan jika memungkinkan, pemain asing baru akan datang pada pemusatan latihan di Kota Batu, 23-30 Juni mendatang. Namun, semuanya tetap tergantung keputusan manajemen.
"Kami butuh beberapa energi baru, tapi saya cuma pelatih, harus saya bicarakan dengan manajemen," tandas Milan.
(ies/JPC)
https://www.jawapos.com/read/2018/06/21/221733/soal-pemain-asing-baru-arema-fc-ini-bocorannya
0 Response to "Soal Pemain Asing Baru Arema FC, Ini Bocorannya"
Posting Komentar