Kali ini, untuk menarik peminat dan mengalahkan para kompetitornya, BMW menawarkan fitur iNext selft-drivingnya yang futuristik dalam mobilnya. Penambahan fitur tersebut bagin dari upaya BMW mengungguli para pesaingnya di pasar.
CEO BMW Harald Krueger menuturkan akan menawarkan konsep yang lebih konkrit di dalam kendaraannya pada tahun ini. Dia mengungkapkan itu dalam pertemuan pemegang saham tahunan perusahaan, pada Kamis (17/5) lalu. Dalam pemaparannya, iNext akan dimasukkan ke dalam banyak model mobil pada tahun 2021 mendatang.
"Untuk pertama kalinya, kami menggabungkan semua teknologi kunci untuk mobilitas masa depan," kata Krueger dilansir dari autonews.com beberapa hari lalu.
Saat ini BMW sedang kembali mencari cara untuk menggaet para konsumen. Hingga April 2018, penjualan mobil merk global BMW tumbuh sampai dengan 2,5 persen.
Untuk merebut kembali drive-nya, BMW mengeluarkan 40 model baru dan segar, setengah dari yang akan datang ke pasar tahun ini dengan fokus pada crossover populer seperti X2 compact yang serba baru. "The iNext sepenuhnya listrik, sepenuhnya terhubung, dan memungkinkan pengemudinya aman sebagai bagian dari otonom," lanjut dia.
(ipy/JPC)
0 Response to "Rebut Hati Pembeli, BMW Selipkan Teknologi iNext di Produk Terbarunya"
Posting Komentar