
Bona Simanjuntak, pelatih kepala PSIM mengatakan, banyak peluang yang tak bisa dimanfaatkan dengan maksimal saat laga sebelumnya melawan PSBS Biak pada Minggu (6/5) lalu. "Evaluasi kami di lini depan, banyak peluang tapi tak ada yang bisa jadi gol," katanya, dikonfirmasi JawaPos.com, Senin (7/5).
Para pemain yang berposisi di lini depan, digenjotnya agar bisa memaksimalkan peluang yang ada. Termasuk mereka yang berada di posisi gelandang serang, agar bisa haus gol. Untuk mengantisipasi pemain di lini depan yang tak bisa dimainkan ketika cedera.
Pencapaian dalam 3 pertandingan terakhir dengan 2 poin, yaitu kalah 3-1 atas Madura FC. Kemudian imbang tanpa gol lawan PSMP Mojokerto Putra dan PSBS Biak, menurutnya memang kurang memuaskan.
Saat ini tim masih berada di posisi dasar klasemen di grup timur Liga 2 dengan poin minus 7. Langkah tim berjuluk Laskar Mataram memang cukup berat, dengan target bertahan di musim ini.
Namun, lanjut Bona, semua pemain akan dimaksimalkan di setiap pertandingan agar bekerja lebih keras lagi. Bukan tidak mungkin, target tersebut bisa tercapai.
"Dijalani saja yang terbaik. Kalau sudah waktunya, rezeki menang pasti akan datang. Tidak perlu panik, nikmati saja prosesnya," kata Manajer PSIM, Erwan Hendarwanto.
(dho/JPC)
0 Response to "Lini Depan Laskar Mataram Masih Kurang Tajam"
Posting Komentar