Pejabat Partai di Jepang: Hanya Orang Egois yang tak Mau Punya Anak!

JawaPos.com - Seorang pejabat Partai Demokrat Liberal Toshihiro Nikai, partai yang paling terkemuka di Jepang mengkritik, orang yang memilih untuk tidak memiliki anak adalah orang egois. Dia mendesak warga Jepang untuk memiliki bayi.

Selama dan setelah perang ketika orang-orang Jepang hidup di tepi kelaparan, tidak ada yang mengatakan lebih baik untuk tidak memiliki anak sebab menjadi terlalu banyak masalah. "Namun akhir-akhir ini, beberapa orang memiliki gagasan egois lebih baik tidak punya anak," kata Nikai seperti dilansir Japan Today, Selasa, (26/6).

Agar semua orang di Jepang bahagia, ujar Nikai, orang-orang harus punya banyak anak dan mengembangkan negara Jepang. Pernyataan dia menuai banyak kecaman sebab banyak orangtua yang bekerja berjuang untuk menempatkan anak-anak mereka di tempat penitipan anak.

Pejabat Partai di Jepang: Hanya Orang Egois yang tak Mau Punya Anak!
Semakin banyak pasangan yang tak ingin punya anak di Jepang maupun negara-negara lain (Huffington Post Australia)

Pemerintahan Shinzo Abe telah berusaha keras untuk mempromosikan pemberdayaan perempuan dan meningkatkan jumlah perempuan di tempat kerja sebagai pilar utama dari strategi pertumbuhan pemerintahnya di tengah populasi yang semakin menipis dan kekurangan tenaga kerja. Oleh karena itu, sulit bagi mereka untuk mempunyai anak sambil bekerja.

Pada bulan Mei, Kanji Kato, anggota majelis rendah, membuat kontroversi. Ia mengatakan kepada pasangan yang baru menikah ketika dia menghadiri resepsi pernikahan bahwa mereka harus membesarkan setidaknya tiga anak.

Sekjen Eksekutif Partai Demokrat Liberal Koichi Hagiuda mengatakan, membesarkan bayi dan balita adalah pekerjaan untuk ibu dan ayah.

Anggota Partai Demokrat Liberal kerap dikritik karena kurang memahami kesulitan yang dihadapi oleh keluarga dengan anak-anak kecil di Jepang. Termasuk mencari fasilitas pengasuhan anak.

The Nomura Research Institute menunjukkan bahwa tambahan 599.000 anak harus diterima di fasilitas penitipan anak. Jumlah ini hampir dua kali lipat kapasitas yang harusnya 320.000.

(iml/JPC)

Let's block ads! (Why?)

https://www.jawapos.com/read/2018/06/27/223255/pejabat-partai-di-jepang-hanya-orang-egois-yang-tak-mau-punya-anak

Related Posts :

0 Response to "Pejabat Partai di Jepang: Hanya Orang Egois yang tak Mau Punya Anak!"

Posting Komentar