
JawaPos.com - Tiga menteri Kabinet Kerja masuk menjadi tim kampanye nasional Jokowi-KH Ma'ruf Amin di Pilpres 2019 mendatang. Mereka adalah Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Pemberdayaan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Puan Maharani dan Menteri Keuangan Sri Mulyani.
Masuknya tiga menteri tersebut berpotensi diserang. Hal tersebut sebagaimana disampaikan
Sekretaris Jenderal Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Abdul Kadir Karding.
Menurut Karding, dari ketiga Menteri, Sri Mulyani diprediksi bakal menjadi sosok paling diincar. "Pasti diserang (Sri Mulyani)," ujar Karding di Rumah Cemara, Menteng, Jakarta, Senin (20/8).
Namun demikian Karding mengaku, Sri Mulyani sudah bersedia menjadi bagian dari tim pemenangan Jokowi-Ma'ruf Amin. Artinya sudah siap mendapat serangan-serangan dari oknum.
Bahkan dikatakan Karding, oknum akan mencari cara guna menyerang Sri Mulyani. "Jadi tidak ada celah pun dibuat celah," katanya.
Dalam kesempatan itu, Karding juga memaparkan alasan dipilihnya Sri Mulyani. Perempuan yang pernah dinobatkan sebagai Menteri Keuangan terbaik dunia itu, lanjut Karding, sangat menguasai tentang ekonomi.
"Beliau ini memiliki reputasi baik dalam hal ekonomi. Banyak juga keahlian lainnya," pungkasnya.
Adapun tiga menteri itu dipercaya sebagai Dewan Pengarah Tim Kampanye Nasional Koalisi Indonesia Kerja (KIK). Selain tiga menteri tersebut Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) juga menjadi dewan pengarah.
(gwn/JPC)
https://www.jawapos.com/read/2018/08/20/237220/sri-mulyani-masuk-tim-pemenangan-elite-pkb-pasti-diserang
0 Response to "Sri Mulyani Masuk Tim Pemenangan, Elite PKB: Pasti Diserang"
Posting Komentar