
Herry menuturkan, keresahan pertama adalah soal aturan servis baru. Karena tidak mengikuti Jerman Terbuka 2018, Kevin/Marcus baru akan melakoni pertandingan dengan aturan tersebut di Birmingham nanti.
"Mereka belum pernah merasakan aturan servis baru, meskipun dalam sesi latihan mereka tidak mengalami kendala berarti. Dalam tiga sesi latihan, Marcus kena dua kali fault, sementara Kevin tidak bermasalah sama sekali. Namun kita lihat saja kenyataan di pertandingan sesungguhnya," ujar Herry.
Namun, menurut Herry, bukan hal itu yang menjadi persoalan. Sebelum dimulainya Jerman Terbuka 2018 pekan lalu, baik Marcus maupun Kevin sempat mengeluh tangan mereka sakit.
"Sebelum saya berangkat ke Jerman, memang masih ada cedera sedikit di tangan Marcus, Kevin juga. Tetapi di sisa persiapan seminggu terakhir, saya rasa sudah membaik, walaupun tidak seratus persen," ujarnya.
Meski demikian, Herry yakin The Minions sudah punya rencana cadangan sendiri jika cedera mereka kambuh di tengah pertandingan.
"Mereka juga tahu dengan kondisi seperti ini, biasanya mereka akan menyiasati dengan perbedaan strategi permainan," kata Herry.
Kevin/Marcus sendiri dijadwalkan bersua dengan kompatriot mereka Angga Pratama/Rian Agung Saputro di babak pertama. All England 2018 sendiri akan bergulir mulai 14-18 Maret.
(kar/isa/JPC)
0 Response to "Selain Soal Servis Baru, Ini Kekhawatiran Herry IP untuk Kevin/Marcus"
Posting Komentar