Siswa SMP Tewas Usai Selfie di Danau Angsa Surabaya

Kapolsek Lakarsantri Kompol Dwi Heri Sukiswanto membenarkan insiden tersebut. Dia mengatakan, ada 7 orang mendatangi lokasi. Mereka adalah Maulana Lutfi, 16, warga Kembang Kuning Kramat 1 no. 16, Zakaria Rifki Ramansa, 15, warga Duku Kawal gang 4, Wahyu Saputra, 15, warga Pakis Tirtosari 10B, Gilang Andrian Ramadhan, 15, warga Giri Laya, dan Aldi, 16, warga Dukuh Kawal.

Mereka datang ke lokasi kejadian pada pukul 16.00 WIB. "Awalnya mereka hanya ingin bermain dan foto selfi di sekitar danau," kata Dwi ditemui JawaPos.com, Senin (12/3).

Selang sejam kemudian, tiba-tiba ponsel Arian tercebur ke danau. Seketika itu, Arian langsung menceburkan diri berusaha mengambil ponselnya. Tak hanya Arian. Tommy, Wahyu, dan Maulana ikut membantu dengan menceburkan diri ke kolam.

Selang beberapa jam, empat orang yang menceburkan diri tersebut tidak menemukan ponsel milik Arian. Gilang, Aldi, dan Zakaria pun akhirnya meminta bantuan sekuriti perumahan Villa Bukit Regency. Arian, Wahyu, dan Maulana berhasil diangkat naik ke pinggir danau.

Namun, Tommy belum terlihat muncul ke permukaan. Sekuriti yang saat itu ikut membantu, berupaya mencari Tommy. Hingga pukul 18.20 korban berhasil. ditemukan. Sayang, saat diangkat ke pinggir danau, korban sudah tidak bernafas.

"Korban yang lainnya sudah dapat tertolong. Mereka baik-baik saja dam sedang kami mintai keterangan di kantor Polsek Lakarsantri," kata Dwi.

Salah seorang sekuriti yang menolak disebutkan namanya mengatakan, danau angsa mempunyai kedalaman sekira 4 meter. Dasar danaunya berupa tanah berlumpur.

"Mungkin terjebak lumpur saat korban menyelam," katanya.

Sementara itu, salah seorang anggota keluarga Tommy, Filmon Lay mengatakan pihaknya sudah mengikhlaskan insiden tersebut. Dia menyatakan isiden tersebut murni kecelakaan.

"Kami ikhlas. Ini kecelakaan," kata Filmon ditemui JawaPos.com.

(HDR/JPC)

Let's block ads! (Why?)

https://www.jawapos.com/read/2018/03/13/195599/siswa-smp-tewas-usai-selfie-di-danau-angsa-surabaya

0 Response to "Siswa SMP Tewas Usai Selfie di Danau Angsa Surabaya"

Posting Komentar