
KAHMIPreneur sendiri akan melatih anggotanya untuk membangun lapangan kerja dari awal. Seperti membuka akses permodalan, pemasaran hingga penggunaan teknologi agar mencapai kesuksesan.
"KAHMIPreneur untuk melatih, mentoring, membuja akses permodalan, akses pemasaran, akses tekbologi digital dan akses manajemen modern agar bisnis alumni HMI bisa tumbuh dan berkembang menjadi kekuatan kemandirian ekonomi umat," ujar Presidium Kahmi, Kamrussamad di hotel Double Tree by Hilton Jakarta, Minggu (11/3).
Samad menerangkan, anggota KAHMIPreneur akan dibentuk untuk memegang empat pilar penting dalam berwirausaha. "Integritas, loyalitas, profesional, spiritual," lanjutnya.
KAHMIPreneur juga bukan merupakan sebuah organisasi struktural, namun bersifat gerakan, sehingga nanti Kahmi akan memperluas jaringan-jaringan di seluruh wilayah Indonesia agar targetnya tercapai.
Adapun banyak manfaat mengikuti program ini. Setiap anggota dapat mendapat konsultasi bisnis gratis dari wirausahawan yang telah teruji. Para anggota juga akan mendapat akan mendapat informasi terkini secara berkala berkaitan dengan situasu ekonomi nasional maupun global.
Selain itu, setiap anggota juga berkesempatan masuk sebagai nominator tahunan Kahmi. Para anggota juga akan mendapatkan pelatihan entrepreneur gratis dan masih banyak keuntungan lain.
Peluncuran program ini disambut baik oleh Wakil Gubernur DKI Jakarta, sekaligus mantan anggota Kahmi, Sandiaga Uno. Ia menilai Kahmi dan Pemprov DKI memiliki kesamaan misi untuk membuka lapangan kerja sebanyak-banyaknya.
"Saya sangat menyambut baik KAHMIPreneur. KAHMIPreneur adalah gerakan zaman now. Kami di Pemprov memiliki misi yang sama dengan KAHMI yaitu membuka lapangan kerja seluas-luasnya," tegas Sandi.
(sat/JPC)
0 Response to "Tidak Hanya Berpolitik, Kahmi Minta Alumni Bisa Jadi Wirausaha"
Posting Komentar