
"Kami sudah koordinasikan dengan pihak desa. Rencananya, bagi warga yang rumahnya roboh akan direlokasi ke tanah kas desa," ujar Kasi Pencegahaan dan Kesiapsiagaan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bojonegoro Eko Susanto di Bojonegoro, Kamis (15/3).
Pemerintah desa telah menganggarkan dana untuk relokasi sebesar 100 juta. Namun, saat ini relokasi belum bisa dilakukan karena kondisi masih rawan. Kepada warga terdampak longsor, BPBD Bojonegoro sendiri akan memberikan bantuan sebesar Rp 5 juta per orang.
Eko menjelaskan, proses relokasi rumah warga terdampak tidak mudah.Karena lokasi tanah kas desa berada jauh dari pemukiman dan akses juga sulit. "Relokasi itu tidak mudah. Menunggu kesiapan pemilik rumah," tambahnya.
BPBD Bojonegoro juga sudah mendistribusikan logistik untuk kebutuhan korban longsor. Serta membuka dapur komunitas untuk memasok nasi bungkus kepada warga yang masih sibuk membersihkan lumpur sisa longsoran.
(yud/JPC)
0 Response to "6 Rumah di Desa Pacing Akan Direlokasi"
Posting Komentar